Rabu, 10 Januari 2018

Online Freelance Writer

ONLINE FREELANCE WRITER
Perkembangan dunia Internet bukan hanya berpengaruh terhadap akses dan teknologi, tapi juga terhadap pilihan karier. Banyak sekali jenis profesi yang bisa kita jadikan pilihan, online freelance writer adalah salah satunya. Secara pengertian, online freelance writer sebetulnya tidak jauh berbeda dengan freelance writer biasa, yang membedakan hanyalah media dan batas teritorinya.
Jika freelance writer biasa menulis untuk media konvensional seperti majalah, koran, buku, dan lain-lain, maka online freelance writer menulis untuk media daring atau online. Contoh: content writer, SEO content writer, blogger, dan lain-lain. Perbedaan lainnya ada di batas teritori. Online freelance writer bisa menulis untuk media apa saja, di mana saja, tanpa batas negara atau benua.
Perbedaan freelance writer konvensional vs online freelance writer:
  1. Panjang artikel. Untuk media online biasanya sekitar 300-800 kata atau disesuaikan dengan kebutuhan medianya.
  2. Jadwal terbit. Media online lebih sering terbit, biasanya nyaris setiap hari.
  3. Kuantitas artikel. Dengan kebutuhan informasi yang semakin cepat, media daring biasanya harus terus-menerus update. Itu sebabnya mengapa online freelance writer harus siap jika diminta menulis satu artikel per hari (kadang lebih).
  4. Sistem pembayaran. Sistem pembayarannya pun lebih cepat jika dibandingkan dengan pembayaran di media konvensional.
  5. Cocok untuk para pemula. Di media konvensional, pengalaman biasanya sangat dipertimbangkan. Di media daring, para pemula pun bisa menjadi freelance writer.
Tentu saja, menjadi online freelance writer juga memiliki beberapa kekurangan:
  1. Honor yang lebih kecil.
  2. Agar bisa survive, dibutuhkan kemampuan untuk menulis cepat. Sebaiknya pilih topik penulisan yang kita pahami dengan betul agar lebih mudah menghasilkan tulisan.
  3. Seperti kebanyakan usaha berbasis online, pasar dan pembaca lebih cepat mudah jenuh. Itu sebabnya mengapa ekspektasi terhadap kualitas tulisan pun semakin tinggi.
  4. Tergantung untuk media mana Anda menulis, menjadi online freelance writer tidak sepenuhnya bisa dijadikan portofolio atau batu loncatan agar bisa diterima di media konvensional.

Cara Menjadi Online Freelance Writer

Sama seperti di bidang lain, menulis untuk media online juga dibutuhkan basic skills. So, sebelum memutuskan untuk menjadi online freelance writer, berikut beberapa hal yang sebaiknya Anda ketahui:
1.Teknik Penulisan Dasar
Yang dimaksud dengan siapa saja bisa menjadi online freelance writer adalah siapa saja yang paham teknik penulisan. Minimal paham Ejaan Bahasa Indonesia (EBI) dan cara membangun kalimat yang komprehensif. Memahami teknik penulisan dasar bukan hanya bermanfaat untuk karier kita selanjutnya, tapi juga untuk performa media tempat kita bekerja. Semakin berkualitas konten yang kita buat, maka akan semakin mendapatkan impresi dari pembaca.
Tidak sulit mempelajari teknik-teknik dasar penulisan. Sebagai modal, kita bisa membeli buku EBI atau mengunduhnya dari Internet. Yang terpenting adalah latihan.
2. Gaya Penulisan
Kebanyakan media online menginginkan gaya penulisan atau gaya bertutur yang lebih santai, tidak begitu formal agar pembaca tidak cepat bosan. Namun, kita juga harus bisa menyesuaikan gaya bertutur dengan media tempat kita bekerja. Misalnya, menulis untuk situs berita online jelas berbeda dengan ketika menulis untuk media bertema fesyen.
3. Menulis Singkat dan Padat
Karena kebutuhannya sekitar 300-800 kata (tergantung kepada medianya), maka kita dituntut untuk dapat menulis singkat dan padat. Sometimes, ini menyulitkan karena tidak semua ide bisa dituangkan ke dalam jumlah kata yang terbatas. Untuk menyiasati ini, teruslah berlatih, gunakan kalimat-kalimat aktif, dan tidak bertele-tele.
4. Struktur Penulisan
Membaca di atas kertas berbeda dengan ketika membaca di layar. Ketika membaca di layar mata kita akan cepat lelah, apalagi jika harus membaca artikel yang sangat panjang. That’s why mengenali struktur tulisan itu penting. Bagi tulisan ke dalam bab dan subbab. Jika ada poin-poin yang mesti dijelaskan, gunakan numbered atau bulleted list.
5. Kenali SEO
Meskipun algoritma dan optimasi SEO biasanya ditangani oleh pemilik situs web atau tim lain, namun harap diingat bahwa konten yang kita tulis akan tetap diindeks oleh mesin pencari. Dengan kata lain, konten kita akan memengaruhi hasil pencarian sekaligus memengaruhi performa situs web. Pahami dasar-dasar SEO, kata kunci, dan algoritma. Misalnya, konten kita membahas tentang cara memasang domain di Blogspot. Maka pilihlah judul yang sesuai dan tidak multitafsir seperti “Tutorial: Pointing Domain Milik Sendiri ke Blogspot”.
6. Familiar dengan The Chicago Manual of Style dan Peraturan Penulisan di Negara Lain
The Chicago Manual of Style adalah pedoman cara penulisan dan editorial untuk tulisan berbahasa Inggris Amerika. Jika kita ingin menulis untuk media berbahasa Inggris atau bahasa lain, sebaiknya familiar pula dengan peraturan penulisan bahasa yang bersangkutan.
7. Riset
Kadang, kita diminta untuk menulis tema yang tidak kita kuasai. Karena informasi yang kita sampaikan kepada pembaca harus berdasarkan data yang faktual, biasakan untuk melakukan riset sebelum menulis.
8. Pengalaman dan Pendidikan
Beberapa media memang tidak mencantumkan syarat pendidikan dan pengalaman. Namun, jika kita memiliki pendidikan atau pengalaman yang relevan, itu akan menjadi poin tambahan. Tapi, jangan dulu berkecil hati, dengan modal pengalaman biasanya cukup untuk mendapatkan pekerjaan sebagai online freelance writer. Kebanyakan media membahas banyak sekali topik sehingga tidak dibutuhkan pendidikan yang spesifik, yang dibutuhkan justru para ahli yang berpengalaman.
9. Honor
Honor freelance writer bervariasi, tergantung kepada jenis pekerjaan, kuantitas artikel (jumlah kata atau panjang halaman), media, tingkat kesulitan, dan beberapa faktor lainnya. Ada yang dibayar per artikel, per projek, atau yang dibayar reguler per bulan.
Karena sistemnya jarak jauh, pastikan Anda memiliki rekening bank. Atau jika Anda menulis untuk media luar negeri, pastikan memiliki akun yang memudahkan pemberi kerja mentransfer honor Anda. Selain itu, ada beberapa media yang membayarkan honor tanpa dikurangi pajak sehingga Anda perlu untuk membayar dan melaporkan pajak sendiri.
10. Menentukan Tarif
Sering timbul perdebatan di kalangan para online freelance writer tentang bagaimana cara menentukan tarif. Jika Anda pemula yang belum bisa menentukan tarif, cara paling baik adalah menyesuaikan dengan bujet yang disediakan perusahaan. Atau Anda bisa bertanya-tanya kepada para penulis yang sudah lama berkecimpung di bidang ini.

Online Freelance Writer 1, 2, 3

Keseharian seorang freelance writer tidaklah tipikial, satu sama lainnya berbeda-beda. Tapi, bagi Anda yang baru saja memulai, berikut gambaran keseharian freelance writer:
  • Penulis 1 – Penulis 1 adalah seorang ibu rumah tangga yang ingin mendapatkan penghasilan tanpa harus bekerja di luar rumah. Ia menulis untuk sebuah portal dengan honor 3 juta rupiah per bulan.
  • Penulis 2 – Penulis 2 bekerja 8 jam sehari, kadang lebih. Ia diharuskan menulis sekitar 10 artikel per hari dengan honor 25 ribu/artikel. Setiap bulannya ia bisa menghasilkan sekitar 6 juta rupiah.
  • Penulis 3 – Penulis 3 ingin menjadi full-time writer tapi belum bisa meninggalkan pekerjaannya yang sekarang. Ia menulis konten dan mengirimkannya ke beberapa media online. Setiap bulannya penulis 3 mendapat penghasilan sebesar 750 ribu rupiah.
  • Penulis 4 – Penulis 4 menghabiskan nyaris seluruh waktunya sebagai copywriter untuk situs bisnis online dengan penghasilan sekian.
  • Penulis 5 – Penulis 5 menulis konten untuk beberapa media sekaligus. Sama seperti penulis 2, penghasilannya tergantung kepada sebanyak apa artikel yang bisa ia hasilkan.
Pada dasarnya, kita bisa menyesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan. Pabrikasi konten memang kerap mendapatkan predikat buruk, tapi bagus untuk latihan sekaligus mendapatkan penghasilan yang lumayan. Yang perlu kita hindari adalah jangan sampai gagal memenuhi permintaan artikel setiap harinya. Sebab blog, majalah online, perusahaan besar, dan media online lainnya menyewa jasa content writer agar situs mereka tetap update dengan artikel-artikel yang segar dan informatif.

Jenis Artikel dan Cara Membuat Contoh Artikel

Barangkali kita bisa menulis tentang beberapa topik, tapi kita tidak akan bisa menulis SEMUA topik. Sebelum meng-hire, kebanyakan media online ingin memastikan bahwa selain memiliki basic skills, kita juga kapabel dan memiliki pengetahuan yang cukup tentang topik yang akan kita tulis. Contoh, kami adalah perusahaan jasa cloud web hosting, penulis yang akan kami hire tentu yang sedikit banyak familiar dengan topik ini.
Sebelum memulai, sebaiknya kita menginventarisasi atau membuat daftar pendidikan, pengalaman, keahlian, hobi, dan topik-topik yang menurut kita menarik sebagai bahan tulisan.
Kebanyakan media online akan meminta contoh artikel, terutama jika kita belum memiliki pengalaman. Kadang, kita akan diberi topik tertentu dan diminta untuk menuliskannya, ada pula yang menyerahkan sepenuhnya pada kita. Saran kami, buatlah contoh artikel untuk setiap topik tertentu.
CARA MEMBUAT CONTOH ARTIKEL
Membuat Biografi dan Portofolio
Ketika membuka lowongan, pencari kerja menginginkan bio berisi pengalaman sebagai penulis atau pengetahuan dan pengalaman kita yang berhubungan dengan topik utama bisnis mereka. Kadang, bio yang kita kirimkan inilah yang dijadikan sebagai profil ketika artikel kita di-publish. Tantangan membuat bio adalah memperkenalkan diri kita hanya dengan beberapa kata. Jika kita menulis untuk beberapa topik yang berbeda, sebaiknya siapkan pula bio yang sesuai.
Contoh bio
Saran kami, buatlah satu template bio yang general, lalu ubah dan sesuaikan dengan pekerjaan yang akan kita lamar. Berikut beberapa poin untuk membuat bio:
  1. Mulai dengan nama, gelar, dan keahlian.
  2. Sebutkan hanya kapabilitas yang relevan dengan media tempat kita melamar atau bekerja. Misalnya, ketika melamar ke Dewaweb, tidak perlu menyebutkan keahlian di bidang parenting karena tidak relevan.
  3. Masukkan juga alamat situs web dan akun media sosial kita.
Portofolio Online
Selain bio dan CV konvensional, kita juga bisa membuat portofolio online. Belilah hosting dan domain untuk personal, atur template semenarik mungkin, isi dengan data-data pribadi yang diperlukan, sertai juga dengan contoh artikel atau artikel yang sudah pernah kita buat sebelumnya. Tautkan URL di badan email ketika melamar pekerjaan.
Memaksimalkan Media Sosial
Akhir-akhir ini, media sering meminta para penulisnya untuk membagikan ke artikel ke berbagai media sosial pribadi. Karena semakin hari fungsi media sosial ini semakin penting, kami menyarankan agar Anda mulai memaksimalkannya.
  1. Google+ – Jika kita melakukan pencarian, artikel yang kita bagikan  di Google+ juga akan muncul di hasil pencarian. Berarti selain memikat pembaca, artikel kita juga akan terindeks oleh mesin pencari.
  2. Facebook & Twitter – Karena postingan dari Twitter bisa otomatis dibagikan ke Facebook, jadi kita hanya perlu membagikan satu kali di Twitter.
  3. LinkedIn – Membagikan artikel ke LinkedIn bagus untuk portofolio sekaligus memikat pembaca dari kalangan profesional.
  4. Pinterest – Jika kita menulis artikel yang disertai foto, bisa juga dibagikan ke Pinterest.
Beberapa Hal yang Harus Dipersiapkan
  1. Buatlah daftar pendidikan dan keahlian yang kita miliki kemudian buat daftar topik tulisan yang kita kuasai.
  2. Dari daftar topik, buatlah beberapa ide penulisan.
  3. Buatlah daftar pemuatan jika ada.
  4. Dari sekian banyak topik, pilihlah 5 yang paling kita kuasai, tulis 3 judul tulisan untuk masing-masing topik.
  5. Tulislah contoh artikel dari masing-masing topik. Contoh artikel inilah yang akan kita gunakan untuk melamar pekerjaan.
  6. Tulis bio.
  7. Mulailah bekerja dan jangan lupa untuk terus memaksimalkan media sosial yang kita punya.
*
Demikian pembahasan tentang cara menjadi online freelance writer, semoga bermanfaat. Jika Anda memiliki pertanyaan, tolong jangan segan-segan menuliskannya di kolom komentar. Terima kasih.

sumber :
https://www.dewaweb.com/

Rumus Formula Pada Microsoft Excel

Rumus Formula Pada Microsoft Excel


Rumus Formula Pada Microsoft Excel
1. SUM
Rumus SUM ini paling sering di gunakan, fungsi utamanya adalah untuk penjumlahan /menjumlahkan. Misal :
=SUM(B12:B25) artinya menjumlahkan data di kolom B12 sampai B25


2. AVERAGE
Fungsi untuk mengabil nilai rata-rata suatu variable, misal :
= AVERAGE(D7:E7) artinya menngambil nilai rata-rata dari D7 sampai E7.

rumus average excel Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

 3.  AND
Fungsi Menghasilkan nilai TRUE jika semua argument yang di uji bernilai BENAR DAN FALSE jika semua atau salah satu argument bernilai SALAH.
Contoh kasus : Peserta ujian dinyatakan lulus jika nilai ujian teori dan praktik masing-masing harus di atas 7, jika kurang dari 7 maka dinyatakan gagal.

rumus if dan and 450x103 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap 
4. NOT
Fungsi not kebalikan dari fungsi AND, yakni menghasilkan TRUE jika kondisi yang di uji SALAH dan FALSE jika kondisi yang di uji BENAR

rumus not pada excel 450x173 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

5. OR
Fungsi Menghasilkan TRUE jika beberapa argument bernilai BENAR dan FALSE jika semua argument SALAH

rumus or dalam excel 450x144 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

6. SINGLE IF
Fungsi Menguji kebenaran suatu kondisi, contoh kasus

rumus IF dalam excel 450x150 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

7. MULTI IF
Fungsi hampir sama dengan fungsi IF akan tetapi di ambil dari dua kondisi. contoh kasus

rumus multi if 450x115 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

8. AREAS
Fungsi Menampilkan jumlah area (range atau sel) dalam suatu referensi (alamat sel atau range yang di sebutkan). Contoh kasus 

fungsi areas 450x195 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

9. CHOOSE
Fungsi Menampilkan hasil pilihan berdasarkan nomor indeks atau urutan pada suatu referensi (VALUE) yang berisi data teks, numeric, formula atau nama range.

rumus choose in excel Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

10. HLOOKUP
Fungsi Menampilkan data dari sebuah tabel yang disusun dalam format mendatar. syarat penyusunan tabel ; data pada baris pertama harus berdasarkan urutan dari kecil ke besar /menaik. misal ; 1,2,3,4…. atau huruf A-Z. Jika anda sebelumnya mengetikkan secara acak silhakan urutkan dengan menu Ascending. contoh kasus
rumus hlookup di excel 450x206 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

11. VLOOKUP
Fungsi menampilkan data dari sebuah tabel yang disusun dalam format tegak atau vertikal. syarat penyusunan tabel  data pada baris pertama harus berdasarkan urutan dari kecil ke besar /menaik. misal ; 1,2,3,4…. atau huruf A-Z. Jika anda sebelumnya mengetikkan secara acak silhakan urutkan dengan menu Ascending. contoh kasus
rumus vlookup in excel 450x123 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap

12. MATCH
Fungsi menampilkan posisi suatu alamat sel yang di tetapkan sebelumnya yang terdapat dalam sekelompok data. contoh kasus

rumus match in excel 450x315 Rumus Rumus Excel 2007 Lengkap
13. COUNTIF
Fungsinya untuk menghitng jumlah cell dalam suatu range dengan kriteria tertentu. adapun rumus yang serng digunakan adalah =COUNTIF(range;kriteria).
Misal :  menghitung jumlah siswa yang tidak lulus ujian /remidi. =COUNTIF(D1:D45;”remidi”) maka dari contoh tadi keterangan siswa berada di range D1 sampai D45 dimana keterangannya remidi. maka hasilnya adalah total siswa yang remidi.


14. VALUE 
 digunakan untuk merubah nilai value menjadi nilai text, penulisannya : =VALUE(text)


15. Fungsi MID
digunakan untu mengambil karakter tertentu dari sederet karakter, penulisannya : =MID(text,posisi awal,jumlah karakter)



16. CONCATENATE
digunakan untuk menggabungkan string menjadi satu kalimat maksimal 30 string, penulisannya =CONCATENATE(text1,text2,…)



17. MAX
Digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari sekumpulan data, penulisannya : =MAX(number1,number2,…)
 



18. Fungsi STEDEV
Digunakan untuk menentukan standart devisiasi dari suatu range, penulisannya : =STEDEV(number1,number2,…)
19.  Fungsi VAR
Digunakan untuk menentukan nilai varience dari suatu range, penulisannya : =VAR(number1,number2,…)
20. UPPER
Fungsi ini akan membuat semua text yang ada di sel menjadi huruf besar semua. penulisannya: = UPPER(text)
21.  LOWER
Fungsi ini kebalikan dari fungsi UPPER, yaitu menjadikan huruf kecil semua. penulisannya: =LOWER(text)
 
22. PROPER
Fungsi ini akan membuat teks menjadi huruf besar di karakter pertama di setiap kata. Penulisannya: =PROPER(text)
 
 
23.  FACT
Menyatakan faktorial dari suatu bilangan. Penulisan : =FACT(…) 
24. RAND
Menyatakan jumlah real secara acak merata lebih besar dari atau sama dengan 0 dan kurang dari 1. Sebuah bilangan real baru secara acak akan diperlihatkan setiap kali lembar kerja dihitung. Penulisan  =RAND(…) 
 
Perhatian : Dalam beberapa kasus rumus yang menggunakan koma “,” tanpa petik atas ” tidak bisa di gunakan, jadi sobat ganti tanda koma”,” dengan tanda titik koma “;” tanpa tanda ” begitupun sebaliknya.
sumber :
https://www.google.com/
http://www.kaskus.co.id/thread/529f1c03c1cb173b4e0002df/rumus-formula-pada-microsoft-excel/
http://ilmuonline.net/rumus-rumus-excel-2007-lengkap/

Rabu, 03 Januari 2018

Memasang Hosting Web

Langkah-langkah Setelah Membeli Domain dan Hosting

langkah setelah membeli domain dan hosting
Bagi rekan-rekan pemula yang baru saja mulai belajar membuat website, seringkali menemui kebingungan tentang langkah-langkah apa saja yang perlu dilakukan setelah membeli domain dan hosting.
Padahal semua tagihan sudah dibayar, rancangan website sudah ada di kepala, dan mungkin saja kira-kira pertanyaan yang sering muncul di dalam benak adalah seperti ini:
Apa yang harus saya lakukan dengan domain saya?
Bagaimana cara masuk ke hosting saya?
Cara install WordPress di hosting bagaimana?
Lalu, cara supaya website saya segera LIVE gimana ya?
… bla bla bla …
… bla bla bla …
Saya pun dulu pernah mengalami hal seperti ini, bingung mau melakukan hal apa. Mungkin Anda bisa coba baca tulisan ini tentang kegalauan saya sewaktu pertama kali membeli domain dan hosting. *hehe, curcol dikit yah*
Nah, jika Anda adalah pemula, dan sering menghadapi pertanyaan seperti di atas, tips berikut ini barangkali bisa membantu.

1. Periksa Email

Ya, serius, ini benar-benar langkah pertama yang harus Anda tempuh. Karena begitu Anda membeli domain dan sewa hosting dari provider manapun, biasanya mereka akan mengirimkan email pemberitahuan yang berisi akun domain, akun hosting, dan akun client area (akun ke penyedia domain hosting tempat Anda membeli domain dan hosting).
Meskipun pada tiap-tiap penyedia domain hosting pemberian informasi ini bisa berbeda-beda formatnya, setidaknya ada 3 informasi yang akan Anda peroleh.
Nah, dengan informasi akun domain dan akun hosting tesebut, Anda bisa menggunakannya untuk masuk ke domain panel dan hosting panel.

2. Login ke Area Klien

Ya, langkah selanjutnya adalah Anda harus login ke Area Klien tempat dimana Anda membeli domain dan hosting. Di halaman area klien / client area ini, disamping Anda bisa mengetahui informasi administrasi billing, tiap-tiap penyedia domain dan hosting biasanya juga sudah menyediakan panel untuk mengatur domain dan cPanel hosting melalui halaman Area Klien ini, meskipun masih terbatas pada settingan ID akun domain dan hosting.
Namun beberapa hal yang patut Anda cermati antara lain:
  • Periksa Domain Nameserver Anda, pastikan sudah benar-benar mengarah ke IP Address server hosting yang mau dituju.
  • Cek username dan password untuk masuk ke cPanel hosting Anda.

3. Masuk ke cPanel Hosting

Langkah selanjutnya adalah masuk ke cPanel hosting. Di sini Anda bisa mulai mengelola website Anda seperti membuat email dengan custom domain, membuat website menggunakan auto installer seperti Softaculous, Fantastico De Lux atau Quickinstall, mengatur letak folder yang ada pada server, dan lain sebagainya.
Jika Anda hendak menggunakan WordPress, Anda bisa langsung menginstalnya menggunakan kedua auto installer tersebut. Sangat mudah dan cepat.
Panduan ini barangkali bisa membantu:

4. Onlinekan website Anda

Selanjutnya, setelah website WordPress Anda sudah berhasil di instal di hosting, Anda bisa mulai menjalankan website sembari belajar cara menggunakan WordPress dengan mengikuti tutorial yang bertebaran di internet. Atau silahkan baca-baca blog kami yang berisi tips mengelola website dan pemasaran online.
Ya, kira-kira begitulah langkah-langkah yang perlu Anda lakukan setelah membeli domain dan hosting. Semoga mencerahkan yaa..

Rabu, 09 November 2016

PUISIKU 5


IBU
Oleh : Dianama Titah Amita Putri

Ibu, Kini Aku Telah Beranjak Dewasa
Kini Aku Bukan Lagi Putri Kecilmu
Ibu, Kini Aku Menghadapi Semua Masalah Sendiri
Dari Masalah Mudah Hingga Masalah Yang Begitu Rumit

Ibu, Kini Aku Merasakan dan Kini Aku Tahu
Ternyata Dunia Tak Senyaman Pelukanmu
Tak Selembut Belaian Mu
Dan Tak Setulus Kasihmu

Ibu, Menjadi Dewasa Membuat Diriku
Rindu Akan Masa Kecilku
Dimana Dunia Hanyalah Pelukanmu
Dan Tiada Jarak Yang Memisahkan Kita

Ibu, Aku Rindu Usapan Tanganmu Dipipiku
Usapan Tangan Ketika Aku Menangis
Aku Rindu Tanganmu Yang Selalu Menolongku
Ketika Diriku Terjatuh dan Terluka 

Semenjak Aku Tumbuh Dewasa
Terkadang Tingkahku Membuatmu Menangis
Tapi,Apa Kau Memarahiku?
Kau Hanya Menasehatiku dan Memaafkan Aku Setulus Hati

Kini Waktu Telah Merubah Segalanya
Maafkan Aku Yang Selalu Berbohong Padamu
Kebohongan Yang Selalu Ku Buat
Aku Hanya Tak Ingin Kau Mengkhawatirkanku

Dan Kini Aku Tahu Ibu, Tiada Kasih Setulus Kasihmu
Tiada Pengorbanan Seikhlas Pengorbananmu
Tiada Pelukan Senyaman Pelukanmu
Tiada Kesabaran Seperti Keasabaranmu

Kau Berjuang Antara Hidup Dan Mati
Hanya Untuk Membuatku Hidup
Kau Rela Kelaparan Hanya Untuk Membuatku Kenyang
Kau Rela Kelelahan Hanya Untuk Membuatku Senang

Kau Begitu Sabar Mengajarkan Aku Berjalan
Membangunkanku Ketika Aku Terjatuh
Kau Begitu Senang Ketika Aku Sanggup Berjalan Sendiri
Lalu, Pantaskah Jika Aku Melangkah Untuk Hal Buruk?

Terimakasih Ibu, Untuk Semua Yg Kau Berikan Padaku
Maafkan Aku Ibu, Jika Aku Belum Bisa Membuatmu Bahagia
Aku Berjanji Untukmu dan Pada Diriku Sendiri
Ketika Kau Tua Nanti, Aku Akan Merawatmu Layaknya Kau Merawatku Dulu

Jumat, 21 Oktober 2016

PUISI 7


TANGISAN MATA BUNDA
Oleh : Monika Sebentina

Dalam Senyum mu kau sembunyikan letih mu
Derita siang dan malam menimpa mu
tak sedetik pun menghentikan langkah mu
Untuk bisa Memberi harapan baru bagi ku

Seonggok Cacian selalu menghampiri mu
secerah hinaan tak perduli bagi mu
selalu kau teruskan langkah untuk masa depan ku
mencari harapan baru lagi bagi anak mu

Bukan setumpuk Emas yg kau harapkan dalam kesuksesan ku
bukan gulungan uang yg kau minta dalam keberhasilan ku
bukan juga sebatang perunggu dalam kemenangan ku
tapi keinginan hati mu membahagiakan aku

Dan yang selalu kau berkata pada ku
Aku menyayangi mu sekarang dan waktu aku tak lagi bersama mu
aku menyayangi mu anak ku dengan ketulusan hati ku

Selasa, 18 Oktober 2016

PUISI 6

WAKTU YANG KAN MENJAWAB
Oleh Alyan Altra


Masih ingatkah saat kita bersama dahulu
Mengikat tali persahabatan dengan begitu erat..
Yang mungkin tak seorangpun bisa melepasnya.
Untuk memisahkan kita semua.


Namun detik demi detik kian berlalu.
Semua telah hilang di telan zaman.
Bagaikan dedaunan yang terurai tanah.
Yang tak bisa kembali seperti semula.


Saat hati ini teringat pada kalian
Saat itu pula air mata ini keluar menetes
Saat mata ini melihat semua kenangan
Saat itu pula ku ingin bersama kalian


Apakah kita masih mampu bersama..?
Bercanda dan tertawa seperti dahulu lagi.
Namun, apakah itu hanya sebatas angin yang kian berlalu ?
Cuma waktu yang bisa menjawab itu semua

Senin, 17 Oktober 2016

PUISI 5

BALON
Oleh : Satria Mandala Putra

Jangan terlalu mengagungkan cinta
Karena saat kamu mengagungkannya
Cinta seperti balon
Dia mungkin akan terbang tinggi
Namun, pada titik tertentu
Dia tak akan dapat terbang lebih tinggi lagi
Dan meletus . . .
Saat itulah kamu akan terjatuh dan hancur
Karena yang kamu kejar adalah nafsu
Bukan ketulusan mencintai dan dicintai